Rabu, 19 Juni 2013

International Stadium General of Etnomusikologi


 Ajang Perdana Prodi Antropologi dalam Kerjasama Internasional


Program Studi Antropologi Fakultas Sastra Universitas Udayana dalam rangkaian HUT BKFS ke-54 bekerjasama dengan Prof. Michael Tenzer akan menyelanggarakan International Stadium General of Etnomusikologi. Acara ini diselenggarakan pada hari Selasa, 16 Juli 2013 pukul 8.00-11.00 WITA, bertempat di Auditorium Widyasabha, Fakultas Sastra Universitas Udayana, Denpasar.

Etnomusikologi adalah ilmu yang mempelajari musik di dalam kebudayaan. Etnomusikologi pada awalnya disebut Vergleichen de Musikwissenschaft atau musik perbandingan (Erich van Hornbostel). Sejarah perkembangan etnomusikologi khususnya di Eropa dan Amerika ditandai oleh munculnya buku Dictionnaire de Musique karya Jean Jacques Rousseau (1768).

Di Amerika disebut anthropology of music, dimana musik dianggap sebagai bagian dari kebudayaan dan diteliti dalam konteks kebudayaan. Antropologi memfokuskan ilmunya pada others dan difference, yaitu pemahaman perbedaan termasuk dalam hal etnisitas. Artinya dalam antropologi musik esensinya adalah bagaimana kita menghargai, memahami, dan mengerti perbedaan dalam musik.

Di Indonesia studi etnomusikologi termasuk disiplin ilmu yang relatif baru. Perkembangannya dimulai menjelang pertengahan abad ke-20, artinya dengan usianya yang begitu muda maka ilmu ini sangat berpeluang untuk dikembangkan lebih jauh lagi

Menurut Dewa Ayu, ketua panitia dalam acara ini, penyelenggaraan ISGE (International Stadium General of Etnomusikologi) oleh Prodi Antropologi FS Unud memiliki harapan untuk memperkenalkan bidang studi etnomusikologi sebagai bagian dari ilmu Antropologi yang mengkaji musik dan kebudayaan. Terlebih lagi Fakultas Sastra memiliki tanggung jawab sebagai penjaga budaya Bali, termasuk musik etniknya yang beranekaragam. Hal ini sangat relevan dengan perkembangan musik tradisional Bali yang telah lama menjadi bagian penelitian etnomusikologi, baik yang dilakukan oleh para peneliti lokal maupun asing.

ISGE ini akan mendatangkan seorang pembicara yaitu Professor Michael Tenzer, beliau merupakan ahli etnomusikologi dari University of British Columbia, Canada. Beliau banyak melakukan penelitian mengenai musik tradisi di Bali dan menulis banyak buku akademis bertemakan etnomusikologi. Bahkan sudah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

Sesuai dengan tema yaitu musik untuk kemanusiaan, kuliah umum internasional etnomusikologi dapat menjadi wahana bagi Anda yang tertarik dalam bidang kesenian untuk meningkatkan rasa kemanusiaan, yang nantinya dituangkan dalam bentuk musik dan kebudayaan. Peserta kegiatan merupakan kaum intelektual dari berbagai instansi serta masyarakat umum. Free, Snack, and Full SKP.  Tempat terbatas, jadi segera daftarkan diri Anda!
CP : Dewa Ayu (081916470704)
        Linda (08983140412)
      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar